Makin kesini kualitas game Android makin tinggi, sehingga game tersebut juga membutuhkan spesifikasi perangkat yang mumpuni. Selain gameplay yang makin kompleks kualitas grafis game Android pun meningkat pesat bahkan bisa setara grafis game konsol. Dengan semakin meningkatnya tren ini produsen smartphone pun mulai melakukan gebrakan dengan mengeluarkan smartphone dengan spesifikasi dan fitur yang di khususkan untuk memanjakan gamer android, misalnya saja seperti Razer yang memang terkenal sebagai produsen gaming gear untuk PC dengan “Razer Phone” dan Xiaomi dengan “Xiaomi Black Shark”. Nah, kali ini giliran ASUS dengan merilis gaming phone pertama mereka “Asus ROG Phone”.
ASUS ROG Gaming Phone Dengan Spesifikasi Gahar Siap Memanjakan Para Gamer Android
Penampilan Asus ROG Phone sangat keren dengan warna hitam di tambah logo ROG pada cover belakangnya. Asus ROG Phone ditenagai prosesor Octa Core Snapdragon 845, namun dengan sedikit tambahan pada kecepatan CPUnya mulai dari 2.8GHz sampai dengan 2.96GHz. Asus ROG Phone memiliki layar AMOLED berukuran 6 inci yang support konten HDR.
Untuk memori internal tersedia dua kapasitas 128GB dan 512GB kemungkinan nantinya ada dua versi Asus ROG Phone dan memori RAM sebesar 8GB. Nah, untuk urusan kamera sepertinya gak terlalu canggih-canggih amat mengingat perangkat ini berfokus pada gaming experience, Asus ROG Phone memiliki kamera yang sama seperti Asus Zenfone 5 kamera depan 8MP dan dual kamera belakang 12 dan 8MP wide angle. Asus ROG Phone juga memiliki fitur fingerprint reader yang memang lagi ngetrend belakangan ini.
Seperti yang sudah penulis sebutkan di atas bahwa Asus ROG Phone memiliki logo ROG di bagian cover belakang dan ternyata logo tersebut bukan cuma hiasan biasa, melainkan sebuah lampu RGB yang bisa kalian setting menggunakan aplikasi yang sudah disediakan. Hal tersebut tentunya membuat Asus ROG Phone sangat keren dan terasa gaming banget.
Selain logo ROG yang menjadi lampu RGB, Asus ROG Phone juga tidak hanya memiliki satu port USB Tipe-C tapi sampai dengan tiga port! mungkin kalian bertanya-tanya untuk apa port sebanyak itu. Nah, tujuan dari dibuatnya port sebanyak itu adalah saat kalian bermain game sambil melakukan charging, kalian jadi memiliki opsi untuk memilih port mana yang akan digunakan untuk melakukan charging yang mana kabel chargernya tidak akan mengganggu kalian.
Dibalik segudang fitur keren tersebut Asus ROG Phone di backup oleh baterai dengan kapasitas yang besar, yakni 4.000mAh yang mana support Asus Hyper Charge. Asus ROG Phone pun memiliki sistem pendingin khusus mengingat suhu perangkat pasti akan meningkat jika digunakan untuk tugas yang berat seperti gaming. Selain sistem pendingin bawaan Asus pun meluncurkan aksesoris pendingin dengan nama “Aero Active Cooler” dengan bentuk seperti clip dan tidak ketinggalangan memiliki logo ROG yang juga memiliki fungsi lampu RGB.
Selain Aero Active Cooler Asus juga meluncurkan aksesoris yang bernama “Twinview Dock” dengan aksesoris ini kalian akan mendapatkan layar kedua sehingga nampak seperti Nintendo DS. Asus jug bekerjasama dengan Gamevice untuk membuat controller pad khusus untuk Asus ROG Phone. Dengan segudang fitur dan aksesoris-aksesoris keren yang penulis yakin akan semakin bertambah dan semakin baik kedepannya, Asus ROG Phone merupakan pesaing serius untuk Razer gaming phone yang dianggap sebagai gaming phone terbaik saat ini. Terakhir, untuk urusan harga dan tanggal rilis masih belum diumumkan oleh Asus namun diperkirakan akan rilis dalam waktu dekat jadi tinggal siapkan saja uang kalian.
Terima kasih sudah berkunjung ๐