Tuesday, June 05, 2018

Fate/Extella Link Playstation 4 Mendapatkan Fitur Multiplayer Hingga 8 Orang

Fate/Extella Link Playstation 4 Mendapatkan Fitur Multiplayer Hingga 8 Orang

Fate/Extella Link Playstation 4 Mendapatkan Fitur Multiplayer Hingga 8 Orang


Dengeki Online merilis video gameplay mode multiplayer Fate/Extella Link selama lima belas menit yang dapat dimainkan hingga delapan orang, namun sayangnya mode multiplayer ini hanya tersedia untuk Fate/Extella Link versi Playstation 4. Fate/Extella Link akan rilis di Playstation 4 dan Playstation Vita pada tanggal 7 Juni dan untuk di Amerka Utara dan Eropa akan dirilis pada musim dingin tahun ini. Berikut trailer mode multiplayer Fate/Extella Link.


Terima kasih sudah berkunjung 😁

sumber : gematsu.com

Thursday, March 05, 2015

Sega Umumkan Game Terbaru Berjudul The World End Eclipse

The World Ends Eclipse

Sega Umumkan Game Terbaru Berjudul The World End Eclipse


Salah satu perusahaan industri game besar yaitu Sega yang mana sudah pasti kualitasnya tidak diragukan lagi telah menambah lagi produk game mereka. Game ini bergenre theatrical online RPG yang berjudul The World End Eclipse, berdasarkan Famitsu salah satu majalah gaming ternama di Jepang menjelaskan bahwa game ini berlatar belakang sebuah dunia yang hancur karena peperangan antar naga. Kemudian, manusia yang selamat membangun peradaban baru di atas bangkai-bangkai naga.
The World Ends Eclipse

Para manusia tersebut nantinya bakal menghadapi berbagai serangan dari monster maupun manusia lainnya. Disebutkan oleh Sega bahwa nantinya game ini akan terdapat military-elements di dalamnya. Untuk jadwal perilisan masih belum ada tanggal pasti hanya saja direncanakan The World End Eclipse akan hadir tahun ini dan game ini direncanakan akan hadir untuk PC dan Playstation Vita. Biar tidak penasaran mari saksikan video trailernya di bawah ini.


Sekian infonya moga bermanfaat ya.
Terima kasih sudah berkunjung :)

Tuesday, February 03, 2015

Tecmo Koei Hadirkan Samurai Warriors Chronicles 3

Samurai Warriors Chronicles 3

Tecmo Koei Hadirkan Samurai Warriors Chronicles 3


Hai para penggemar game hack n' slash Samurai Warriors, gimana nih kabarnya? masih main Samurai Warriors yang itu-itu aja? Nah, ada kabar gembira nih karena Koei Tecmo menghadirkan serial Samurai Warriors terbaru yang berjudul Samurai Warriors Chronicles 3. Game ini hadir untuk platform Nintendo 3DS dan Sony Playstation Vita, pada Samurai Warriors Chronicles 3 kalian dapat memainkan karakter-karakter baru hingga mencapai total lebih dari 50 karakter.

Samurai Warriors Chronicles 3

Samurai Warriors Chronicles 3 menjanjikan pengalaman bermain yang lebih seru dengan ditingkatkan tantangan bermainnya bahkan menurut info, Samurai Warriors Chronicles 3 menggunakan sistem gameplay yang mirip dengan Secret Musou dan teknik Godspeed Action yang dapat melibas musuh hanya dalam waktu singkat. Namun, bagian yang paling menarik adalah adanya skenario alternatif yang memungkinkan pemain menulis ulang sejarah, wow!! keren bukan? Samurai Warriors Chronicles 3 telah rilis di Jepang pada tanggal 4 Desember 2014 lalu, tetapi sayangnya sejauh ini belum ada kepastian mengenai tanggal rilis game ini secara global, jadi kita hanya berharap saja akan rilis secara global tahun ini. Untuk sedikit melepas rasa penasaran kalian bisa melihat trailernya di bawah ini. 



Sekian infonya semoga bermanfaat. 
Terima kasih sudah berkunjung :)