Wednesday, May 02, 2018

Suka Kucing, Game Android Ini Bisa Kamu Mainkan Berjam-jam Lho!

Suka Kucing, Game Android Ini Bisa Kamu Mainkan Berjam-jam Lho!

Punya kebiasaan memelihara kucing atau suka dengan binatang lucu yang satu ini? Kali ini kamu bisa bermain game Android dengan topik kucing lho! Apalagi beberapa pengembangnya sengaja membuat game tersebut gratis alias tidak perlu membeli atau membayarnya saat hendak memainkannya. Dengan game bertajuk kucing ini, dijamin waktu kamu akan semakin menyenangkan!

Suka Kucing, Game Android Ini Bisa Kamu Mainkan Berjam-jam Lho!


Berikut adalah daftar review game yang paling cocok dimainkan oleh gamer sekaligus pecinta kucing. Yuk, kuasai triknya dan mainkan deretan game di gadget Android kamu! 


1. Nyan Cat Lost In Space 

Game Nyan Cat Lost in space adalah game yang bertajuk endless runner atau permainan yang identik dengan tema berlari tanpa batas. Setidaknya ada 5 mode permainan yang tidak sama dalam game ini. Masing-masing mode permainan dibuat lebih menantang namun terkesan santai. Pemain akan ditantang untuk membantu Nyan Cat dalam mengumpulkan sajian terlezat serta harus bisa menghindari beberapa bahaya seperti UFO, bom serta anjing. Menariknya, ada pula mini game binatang peliharaan virtual yang nantinya akan memberikan pemain hadiah apabila bisa membuat kucing makin senang. Download Nyan Cat Lost In Space di sini.


2. Super Phantom Cat 2 

Bermain dengan konsol game memang menyenangkan bukan? Akan tetapi bermain dengan game bertemakan hewan kesayangan kalian pastinya akan lebih mendebarkan. Kalian bisa bermain Super Phantom Cat 2. Game tersebut adalah permainan yang berbasis level. Tujuannya pun adalah ialah agar bisa mencapai portal akhir serta menuju ke area selanjutnya. Rintangan, musuh dan jebakan menyertai perjalanan pemain dalam game ini. Download Super Phantom Cat 2 di sini. 


3. Nom Cat Game 

Nom Cat game juga masuk ke dalam daftar game yang musti kalian mainkan bila kamu adalah penggemar kucing sekaligus gamer masa kini. Game ini bergaya arcade dimana permainannya akan menguji refleks setiap pemainnya. Para pemainnya cukup mengetuk serta menahannya agar kedua kucing bisa membuka mulut lebar-lebar dan menangkat kumpulan ikan. Tantangannya adalah musuh berupa ikan bercampur bom. Download Nom Cat di sini.

Bagaimana, apakah kalian tertarik untuk memainkan game-game di atas? Agar lebih maksimal, dalam periode tertentu kalian perlu mengupdate berita game di atas ya!

Terima kasih sudah berkunjung 😁

Load comments