Wednesday, November 09, 2016

Cara Menggunakan Stik Wireless Xbox 360 pada PC

Cara Menggunakan Stik Wireless Xbox 360 pada PC

Kalian ingin main games di PC, namun tidak mempunyai stik yang berkualitas? Jika kebetulan kalian memiliki Xbox 360, kalian bisa tuh menggunakan stik Xbox 360 untuk memainkan games di PC. Kalian memang bisa menggunakan stik khusus PC, namun sensasi saat menggunakan stik Xbox 360 sedikit berbeda. Bagi kalian yang ingin menggunakan stik Xbox 360 untuk memainkan games PC, maka cara menggunakan stik Xbox 360 pada PC berikut ini bisa kalian andalkan.

Cara Menggunakan Stik Xbox 360 pada PC




Cara Menggunakan Stik Wireless Xbox 360 pada PC

Dengan menggunakan stik Xbox 360 ini, kalian bisa memainkan game multiplayer di PC. Nah agar stik Xbox 360 kompatibel dengan PC, maka kalian memerlukan device tambahan yaitu Microsoft's Xbox 360 Wireless Receiver. Kalian pasti bertanya, dimana saya bisa mendapatkan Microsoft's Xbox 360 Wireless Receiver ini, dan berapa harganya? Kalian bisa mendapatkan device ini di sini dengan harga Rp 150.000,- (Free Ongkir).

Nah tidak perlu berlama-lama lagi, berikut kami sajikan cara menggunakan stik Xbox 360 pada PC.
  • Langkah pertama, masukan usb Microsoft's Xbox 360 Wireless Receiver pada PC.
  • Lalu pencet dan tahan tombol power (logo Xbox pada bagian tengah stik)
  • Biasanya setelah proses diatas, stik sudah konek dengan PC, jika belum silahkan kalian pencet tombol power yang ada pada wireless receiver.
  • Setelah konek, akan muncul cahaya berwarna hijau baik pada stik maupun wireless receiver. 
  • Jika kalian menggunakan Windows 7, biasanya driver akan otomatis terinstal, namun jika tidak bisa, kalian bisa menggunakan CD yang ada pada paket pembelian wireless receiver.
  • Setelah itu kalian bisa melakukan pengaturan controller pada control panel di PC, ubah keyboard menjadi Xbox 360.

Nah itulah cara menggunakan stik Xbox 360 pada PC, jangan lupa untuk membeli wireless yang asli biar main gamesnya lebih nyaman, tanpa perlu khawatir wireless receiver rusak dengan cepat. Namun, ada alternatif lain yang lebih mudah yakni dengan menggunakan Stik Xbox 360 Wired cukup colok ke slot USB PC kalian jika berminat kalian dapat membelinya di sini seharga Rp 240.000,- atau Stik Logitech F310 khusus PC yang cara penggunaannya sama dengan Stik Xbox 360 Wired yang dapat kalian beli di sini seharga Rp 380.000,-. Sekian infonya moga bermanfaat ya.

Terima kasih sudah berkunjung :)

Tuesday, November 08, 2016

5 Faktor Penting yang Mesti Diketahui Sebelum Membeli PC Gaming

5 Faktor Penting yang Mesti Diketahui Sebelum Membeli PC Gaming

Salah satu tren paling happening di dunia gaming dunia adalah penggunaan PC gaming. Bagi kebanyakan gamers, PC gaming menyediakan pengalaman bermain games hingga level maksimal. Semakin mumpuni spesifikasi dari PC, maka pengalaman bermain games pun semakin menyenangkan. Banyak orang memang lebih memilih PS 4 atau Xbox 360, namun bagi gamers addict, keduanya kurang memuaskan, sehinga mereka cenderung memilih PC gaming. 5 faktor penting yang mesti diketahui sebelum membeli PC gaming berikut ini dapat memudahkan kalian menemukan PC gaming impian kalian.

5 Faktor Penting yang Mesti Diketahui Sebelum Membeli PC Gaming



Tidak seperti membeli konsol game mainstream seperti PS dan Xbox, membeli PC gaming bisa sangat membingungkan. Hal tersebut karena banyaknya produsen yang menjual PC gaming dengan spesifikasi yang beragam. Ikuti 5 faktor penting yang mesti diketahui sebelum membeli PC gaming berikut ini.


1. Budget

Sebelum kalian membeli PC gaming, ada baiknya kalian mengecek keuangan kalian. Tidak seperti konsol game lainnya, rata-rata PC gaming yang berkualitas berharga mahal, sekitar 20 jutaan. Nah pastikan budget kalian cukup, karena PC berharga 5 jutaan tidak akan sanggup memainkan game-game di PC dengan kualitas bagus.

2. Apa Karakter Game yang Ingin Kalian Mainkan di PC

Hal lainnya yang mesti diketahui adalah karakter game yang akan kalian mainkan saat membeli PC gaming. Jika kalian suka memainkan game tembak menembak, berarti kalian harus fokus pada kualitas grafis dari PC daripada performa CPU. Jika kalian sering memainkan games perang atau turn-based war, berarti kalian harus fokus pada performa CPU pada sebuah PC.

3. Grafis

Faktor grafis juga harus menjadi concern kalian, jika ingin memainkan games yang berkualitas.

4. CPU dan Pendingin

Kalian juga harus memastikan CPU dan pendingin dari PC berjalan dengan lancar.

5. Memori

Hal penting terakhir yang mesti kalian ketahui adalah kapasitas memori dari PC. Game-game PC berukuran sangat besar, jadi pastikan kalian memilih PC yang memiliki kapasitas memori yang besar juga.

Nah, itu 5 faktor penting yang mesti kaliak ketahui sebelum membeli pc gaming. Jadi, apakah kalian tertarik membeli pc gaming atau merakitnya sendiri?

Terima kasih sudah berkunjung :)

Thursday, November 03, 2016

5 Mouse Gaming Terbaik di Dunia Tahun 2016

5 Mouse Gaming Terbaik di Dunia Tahun 2016


Jika kalian adalah seorang gamer yang sering memainkan game-game seperti League of Legends atau Call of Duty, maka kalian membutuhkan mouse gaming yang powerful. 5 mouse gaming terbaik di dunia tahun 2016 berikut ini dapat menjadi referensi terbaik bagi kalian gamer sejati. Untuk memilih mouse yang sesuai dengan keinginan kalian, maka kalian harus mencari tahu karakter game yang sering kalian mainkan. Beberapa mouse gaming berikut ini dapat kalian jadikan rujukan sebelum membeli mouse gaming di pasaran.



5 Mouse Gaming Terbaik di Dunia Tahun 2016


5 Mouse Gaming Terbaik di Dunia Tahun 2016

1. Razer Naga Hex V2

Jika kalian sering memainkan game bergenre MMO atau MOBA maka mouse Razer Naga Hex V2 ini cocok buat kalian. Mouse gaming ini memiliki sensor 16,000 DPI 5G laser, sehingga dapat diandalkan untuk memainkan game-game dengan pergerakan grafis yang cepat. Mouse gaming ini memiliki 7 knob untuk ibu jari, sehingga pergerakan mouse gaming semakin mudah.

5 Mouse Gaming Terbaik di Dunia Tahun 2016

2. SteelSeries Rival 700

Mouse gaming terbaik di dunia tahun 2016 lainnya adalah SteelSeries Rival 700. Mouse gaming ini memiliki lampu OLED yang berfungsi sebagai penanda informasi, dan berfungsi pada tiga game PC yaitu Counter Strike: Global Offensive, Dota 2, dan Minecraft. Mouse gaming ini memiliki DPI sebesar 16,000 sehingga sangat powerful dalam memainkan game MMO ataupun MOBA.

5 Mouse Gaming Terbaik di Dunia Tahun 2016

3. Corsair M65 Pro RGB

Mouse gaming terbaik di dunia tahun 2016 selanjutnya adalah Corsair M65 Pro RGB. Mouse gaming ini memiliki sensor 12,000 DPI, sehingga mumpuni dalam memainkan game-game berat. Selain itu bagian gliding begitu lembut, sehingga mudah untuk dioperasikan.

5 Mouse Gaming Terbaik di Dunia Tahun 2016

4. Logitech G900 Chaos Spectrum

Biasanya mouse gaming tanpa kabel kurang bagus untuk memainkan game PC, namun berbeda dengan Logitech G900 Chaos Spectrum ini, kalian dapat memainkan game PC dengan sangat mudah.


5. Roccat Nyth

Mouse gaming terbaik lainnya adalah Roccat Nyth, spesifikasinya sangat powerful untuk memainkan game-game PC.

Nah itulah 5 mouse gaming terbaik di dunia tahun 2016, kalian dapat membelinya di toko-toko PC terdekat. Sekian infonya moga bermanfaat ya.

Terima kasih sudah berkunjung :)