Siap-Siap Naruto to Boruto: Shinobi Striker Rilis 31 Agustus untuk Region SEA, Amerika dan Eropa
Secara resmi Bandai Namco mengumumkan bahwa pada tanggal 31 Agustus nanti Naruto to Boruto: Shinobi Strikir bakal rilis di Playstation 4, Xbox One dan PC via Steam untuk region Amerika, Eropa dan Asia Tenggara. Sebelumnya Naruto to Boruto: Ninja Striker diumumkan akan rilis di Jepang pada tanggal 30 Agustus dan hanya tersedia untuk Playstation 4.
Untuk region Eropa dan Asia Tenggara akan mendapatkan edisi terbatas “Uzumaki Edition” yang mana pada edisi tersebut kalian akan mendapatkan kopi game Naruto to Boruto: Shinobi Striker, Season pass (termasuk aksesoris “Great Sages of Mount Myouboku” dan 9 paket DLC), action figure Naruto Hokage dan Boruto, dan Box Spesial.
Untuk Pre-order akan mendapatkan kostum “Naruto 7th Hokage” dan early access untuk menjadikan Pain sebagai Master character. Bandai Namco juga merilis trailer baru yang bisa kalian lihat di bawah ini
Berdasarkan trailer tersebut bisa kita lihat bahwa dalam Naruto to Boruto: Shinobi Striker kalian dapat membuat karakter sendiri dan banyak hal yang bisa dikustomisasi mulai dari fisik, pakaian, senjata dan aksesoris. Melalui trailer tersebut juga mengungkapkan akan adanya tiga mode permainan yaitu :
1. Flag Battle
Pada mode ini pemain harus merebut bendera yang ada di wilayah musuh dan dibawa ke daerah sendiri. Tim yang paling banyak mendapatkan bendara adalah tim yang menang.
2. Base Battle
Tujuan utama dari mode ini adalah melindungi paling tidak 2 dari 3 barrier area. Tim yang menang adalah tim yang memiliki poin paling banyak pada akhir pertandingan.
3. Combat Battle
Pada mode ini kalian akan membentuk tim dengan temanmu untuk mengalahkan musuh sebanyak mungkin.
Terima kasih sudah berkunjung 😁
sumber : gematsu.com