Sunday, May 03, 2015

Inilah Cara Ampuh Memperbaiki Postur Tubuh Dalam 15 Menit

Postur Tubuh



Inilah Cara Ampuh Memperbaiki Postur Tubuh Dalam 15 Menit


Postur tubuh yang baik dapat membuat kita terlihat kuat dan dapat meningkatkan percaya diri. Postur tubuh yang tegap akan menunjukkan kepada orang lain bahwa kita bukan orang yang lemah dan pesimis beda halnya jika postur tubuh yang membungkuk. Tidak hanya pria bagi wanita yang berpostur tubuh tegap juga dapat membuat penampilannya lebih menarik.
Jika kalian memiliki postur tubuh yang kurang baik atau membungkuk, maka tepat sekali kalian berkunjung di sini karena saya akan memberikan tips ampuh untuk memperbaiki postur tubuh hanya dalam 15 menit. Baiklah, langsung saja ini dia cara-cara yang dapat kalian lakukan untuk memperbaiki postur tubuh dalam 15 menit yang saya kutip melalui healthmeup.com :

1. Latihan angkat bahu dan lengan

Pada latihan angkat bahu carilah posisi duduk atau berdiri yang nyaman. Kemudian, ambil nafas dan angkat bahu mengikuti tarikan nafas hingga tinggi, lalu tahan selama 3 detik dan turunkan bahu bersamaan dengan menghembuskan nafas. Lakukanlah sebanyak 5-10 kali. (lihat gambar di bawah)

Untuk latihan lengan, angkat kedua lengan di samping tubuh dengan kedua telapak tangan lurus. Saat menghirup udara, telapak tangan bergerak menghadap ke depan, saat menghembuskan nafas, telapak tangan bergerak ke belakang. Lakukanlah berkali-kali. (lihat gambar di bawah)

Memperbaiki Postur Tubuh

2. Pose piramid dan pose duduk

Pose piramid merupakan gerakan menekuk tubuh hingga hampir mencium kaki dengan posisi kedua tangan di belakang sambil menahan posisi tubuh tegak. Kaki juga diusahakan tetap lurus jangan sampai tertekuk saat tubuh ke bawah. (lihat gambar di bawah)

Untuk pose duduk mirip dengan posisi squat, namun ditahan seperti sedang duduk dengan kedua kaki rapat dan kedua lengan lurus di depan. Lakukanlah sambil mengatur nafas dan usahakan punggung tetap tegak. (lihat gambar di bawah)

Memperbaiki Postur Tubuh

3. Perbaiki posisi duduk

Posisi duduk juga bisa menjadi pemicu buruknya postur tubuh, banyak orang masih salah dalam posisi duduk. Untuk mengetahui posisi duduk yang benar kalian dapat melihat gambar di bawah ini. (lihat gambar di bawah)

Memperbaiki Postur Tubuh

Cara tersebut sangat sederhana bukan? Ayo perbaiki postur tubuh kalian sekarang juga. Percuma ganteng atau cantik tetapi postur tubuhnya buruk, hal tersebut dapat mengurangi penampilan kalian. Selain itu postur tubuh yang baik juga dapat membantu kinerja tulang belakang untuk menopang tubuh dengan benar. Sekian infonya moga bermanfaat ya.

Terima kasih sudah berkunjung :)

sumber artikel dan gambar : healthmeup.com

Load comments