Wednesday, June 10, 2015

Apakah Menahan Kentut Aman Untuk Kesehatan?

Kentut

Apakah Menahan Kentut Aman Untuk Kesehatan?


Saya sangat yakin kalau seluruh orang di dunia ini pernah kentut meskipun itu hanya sekali. Kentut merupakan hal wajar hanya saja kentut merupakan kebiasaan yang tidak sopan karena kentut mengeluarkan bau yang aduhai tidak sedapnya sehingga membuat malu orang yang melakukannya.

Lalu, ketika sudah tidak tahan ingin kentut apa yang harus dilakukan? Apakah aman bila kita menahan kentut? Seperti yang dilaporkan womenshealthmag.com, kecil kemungkinan bahwa dengan menahan kentut dapat menyebabkan penyakit atau gangguan pencernaan dan memang bagi orang yang menahan kentut akan mengalami perut kembung karena gas yang di dalam perut dan usus besar tidak dikeluarkan. Gas ini terbentuk karena aktivitas bakteri di dalam sistem pencernaan yang memproses makanan dan terdapat dua cara agar gas di dalam perut ini keluar, yaitu dengan sendawa dan kentut.
Jadi, meski tidak menimbulkan penyakit namun alangkah baiknya jika gas berlebih di dalam perut dikeluarkan agar sistem pencernaan lancar dan daripada menahannya sebaiknya kalian permisi ke toilet untuk kentut demi kenyamanan kalian dan orang lain di sekitar kalian. Sekian infonya moga bermanfaat ya.

Terima kasih sudah berkunjung :)

sumber : womenshealthmag.com

Monday, June 08, 2015

Fungsi Lain Tuas Pembuka Kaleng Yang Banyak Orang Tidak Tahu

Minuman Kaleng

Fungsi Lain Tuas Pembuka Kaleng Yang Banyak Orang Tidak Tahu


Kita semua pasti sudah tidak asing dengan minuman kaleng bahkan kita semua pernah meminumnya. karena minuman kaleng mudah didapat di pasaran dengan harga terjangkau pula. Kaleng merupakan media penyimpanan yang sangat efektif dan praktis. Kaleng juga umumnya terbuat dari alumunium dan dalam proses pengemasannya segel minuman kaleng di press sangat rapat hingga tidak ada celah dan memastikan bahwa minumannya kedap udara oleh karena itu jangan heran jika minuman kaleng dapat bertahan lama.

Baiklah yang jadi inti dari artikel ini adalah bukan dari minuman kaleng tersebut melainkan berfokus pada pembuka kalengnya. Selama ini kita hanya mengetahui fungsinya hanya untuk membuka kaleng tetapi ternyata kita salah tuas yang biasa kita gunakan untuk membuka kaleng tersebut ternyata punya fungsi lain, yaitu sebagai straw holder alias penahan sedotan sehingga sedotannya tidak lari kemana-mana. Terus gimana dong caranya? sangat mudah kok kalian cukup memutar tuasnya seperti gambar di bawah ini.

Straw Holder

Mudah bukan? sekarang kalian tidak perlu khawatir sedotan kalian bergeser karena sudah ditahan dengan tuas pembuka kaleng yang sudah disediakan tersebut. Sekian infonya moga bermanfaat ya.

Terima kasih sudah berkunjung :)

Friday, June 05, 2015

Penyebab Gigi Menjadi Kuning Dan Cara Sederhana Menjaga Gigi Putih Alami

Gigi Putih Alami

Penyebab Gigi Menjadi Kuning Dan Cara Sederhana Menjaga Gigi Putih Alami


Memiliki gigi yang putih merupakan idaman setiap orang, namun tanpa kita sadari makanan dan minuman yang kita konsumsi sehari-hari dapat dapat merubah warna gigi menjadi tidak putih lagi alias kuning. Untuk menjaga gigi kalian tetap putih selain dengan cara menjaga kesehatan gigi maka kalian juga perlu menghindari atau paling tidak membatasi konsumsi makanan dan minuman di bawah ini yang dikutip dari meetdoctor.com


1. Teh

Teh merupakan minuman yang sehat dan memiliki antioksidan yang baik bagi tubuh, namun dibalik manfaat positif yang diberikan teh ternyata minuman tersebut dapat memudarkan warna gigi sehingga tidak putih lagi bahkan risikonya lebih tinggi daripada kopi.

2. Saus

Saus dengan pewarna seperti kecap, saus tomat dapat menyebabkan noda pada gigi. Untuk itu segeralah menyikat gigi dan berkumur untuk membersihkan noda pada gigi karena saus tersebut.

3. Minuman Berenergi

Minuman berenergi mengandung kadar asam yang tinggi sehingga dapat mengikis enamel dan menodai gigi. Sebagai saran sebaiknya mengkonsumsi air putih daripada minum berenergi untuk menghindari dehidrasi.

4. Minuman anggur merah

Minuman anggur merah memiliki kadar asam yang pekat dengan warna gelap dan kaya warna yang dapat memudarkan warna alami gigi sehingga gigi menjadi kuning.

5. Buah-buahan dan buah beri

Jenis buah-buahan beri seperti bluberi, beri hitam, ceri, buah delima merupakan buah yang menyehatkan dan mengandung antioksidan yang tinggi tetapi buah-buahan beri dapat menodai gigi. Selain itu, kandungan asam pada buah-buahan beri cukup tinggi sehingga dapat merusak enamel gigi, Jadi, sebaiknya kalian segera menyikat gigi dan berkumur untuk menjaga gigi setelah memakan buah-buahan beri.

6. Minuman soda, kola dan minuman berkarbon

Minuman soda, kola dan berkarbon termasuk jenis minuman yang tidak sehat dan tidak dapat menghilangkan haus. Selain itu tambahan pewarna buatan serta kadar asam yang tinggi pada jenis minuman tersebut dapat menyebabkan gigi ternodai dan mengikis enamel gigi.

7. Permen dan makanan manis

Permen keras, permen karet hingga lolipop dapat mengubah warna pada permukaan lidah dan dapat pula menodai gigi jika dikonsumsi terlalu sering. Selain itu permen juga sering kali menjadi penyebab rusaknya gigi.
Nah, setelah mengetahui penyebabnya kini saya akan memberikan cara untuk menjaga gigi agar tetap putih alami. Mau tahu caranya? Yuk, disimak cara sederhana untuk menjaga gigi agar tetap putih alami di bawah ini :
  1. Jagalah kebersihan gigi kalian dengan rutin menyikat gigi dan berkumur.
  2. Buah beri memang meiliki kadar antioksidan yang tinggi namun lama kelamaan dapat merubah warna gigi untuk itu imbangi keperluan tubuh akan antioksidan dengn mengkonsumsi kembang kol, apel, anggur dan melon.
  3. Hisap minuman yang mengandung kadar asam tinggi dengan sedotan sehingga cairan tersebut tidak mengenai gigi karena langsung tertelan.
  4. Janganlah menahan makanan terlalu lama di dalam mulut dan segeralah menelannya setelah mengunyah dan menghaluskan makanan dengan gigi.
  5. Berkumurlah dengan air setelah makan atau minum, lalu tunggu selama satu jam setelah berkumur lalu sikatlah gigi. Kenapa harus menunggu satu jam dahulu? Karena jika kurang dari satu jam, sikat gigi justru dapat mengikis enamel pada gigi. Nah, jika kalian kebetulan sedah keluar rumah sehingga tidak memungkinkan untuk menyikat gigi, kunyahlah permen karet tanpa gula dan pewarna tambahan setelah makan.
Baiklah, itu tadi ada jenis makanan dan minuman yang menyebabkan gigi kuning dan cara untuk menjaga gigi tetap putih alami. Jagalah kesehatan gigi kita dan gigi yang putih alami akan membuat percaya diri kita meningkat serta memerikan kesan terawat kepada orang lain. Sekian infonya moga bermanfaat ya.

Terima kasih sudah berkunjung :)

sumber : meetdoctor.com

Thursday, May 14, 2015

Apakah Makna "Dewasa" Menurut Kalian ?


Arti Dewasa


Apakah Makna "Dewasa" Menurut Kalian ?


Seperti judul diatas pada postingan kali ini saya ingin membahas mengenai makna dari kata “DEWASA”. Pada umumnya makna dewasa yang terdapat dalam masyarakat yaitu seseorang yang sudah cukup umurnya atau yang rata-rata sudah berusia 27 tahun ke atas dan bila menurut peraturan perundangan yang ada di Indonesia bila seseorang tersebut sudah berusia 19 tahun ke atas maka sudah dianggap dewasa. Memang tidak ada salahnya dengan beberapa pengertian di atas, namun di sini saya mengkategorikan dewasa menjadi dua, yaitu :
  1. Dewasa secara umur;
  2. Dewasa secara pola pikir.
Setelah membagi menjadi dua kategori saya bakal jelasin apa maksud dari dua kategori tersebut di bawah ini :

1. Dewasa secara umur

Kalian pasti sudah sangat mengerti maksud dari dewasa secara umum karena pemahaman ini merupakan pemahaman umum masyarakat akan akna dari dewasa.

2. Dewasa secara pola pikir

Nah, kalau ini tidak semua orang memahaminya karena masih banyak masyarakat yang menganggap orang dengan usia muda pasti tidak dewasa. Pemahaman tersebut pada dasarnya tidaklah salah dan tidak juga benar hanya yang salah adalah bila menganggap semua orang dengan usia muda itu tidak dewasa. Toh, cukup banyak juga orang dengan usia yang tua namun memiliki pola pikir dan mental seperti anak-anak.

Menurut pandangan saya orang yang dewasa adalah orang yang memiliki sikap yang tenang, tidak mudah emosi mampu menempatkan diri dan matang dalam mengambil sebuah keputusan serta cenderung tidak terburu-buru. Lalu, apakah makna "dewasa" bagi kalian ? silakan isi di kolom komentar di bawah ya.

Terima kasih sudah berkunjung :) 

Friday, May 01, 2015

Inspirational Quotes Untuk Membakar Semangat Melewati Tantangan Hidup


Inspirational Quotes


Inspirational Quotes Untuk Membakar Semangat Melewati Tantangan Hidup


Hidup memang tidak dapat ditebak dan hidup itu seperti roda yang terkadang kita berada di atas kadang berada di bawah. Hidup juga tidak selalu datar karena akan ada masalah datang silih berganti sebagai tantangan hidup, jika kalian mampu melewatinya maka kualitas diri kalian akan meningkat. Namun, ada kalanya kita tak mampu untuk melewatinya yang pada akhirnya membuat kita menjadi depresi. Tetaplah berpikir positif dan dengan beberapa Inspirational Quotes di bawah ini dapat meningkatkan semangat kalian untuk bangkit kembali menghadapi tantangan hidup :
  • “Jangan tunggu sampai kondisi sempurna untuk memulai. Memulai membuat kondisi sempurna”  – Alan Cohen
  • “Sukses punya label harga dan pada label itu tertulis keberanian, tekad yang bulat, disiplin, ambil risiko, kegigihan,dan konsistensi – mengerjakan sesuatu yang benar dan bukan hanya ketika kita merasa suka”– James M. Meston
  • “Jika anda ingin pergi jauh dan cepat, pergi tanpa beban, Lepaskan semua rasa iri, kecemburuan, tidak memaafkan, mementingkan diri sendiri, dan rasa takut”– Glenn Clark
  • “Jangan membatasi diri sendiri. Banyak orang membatasi diri mereka pada sesuatu yang mereka piker bisa mereka lakukan. Anda bisa pergi sejauh pikiran Anda bisa pergi. Apa yang ANDA PERCAYA, INGAT, BIsa anda raih”– Mary Kay Ash
  • “Tekadkan sesuatu harus dan dapat diselesaikan dan semudah itu ita akan menemukan jalan”– Abraham Lincoln
  • “Kita akan menemukan jalan atau membuat jalan”– Hannibal
  • “Orang-orang dengan kemampuan medioker kadang meraih sukses besar karena mereka tak kenal menyerah. Kebanyaan orang sukses karena mereka bertekad untuk sukses.”– George Allen
Setelah membaca inspirational quotes di atas saya harap semangat kalian kembali membara dan bangkit menjadi pribadi yang lebih hebat dari sebelumnya. Sekian moga bermanfaat ya.

Terima kasih sudah berkunjung :)

Friday, April 24, 2015

Inilah Tanda-Tanda Orang Lanjut Usia Harus Berhenti Mengemudi


Lansia

Pengemudi kendaraan terdari dari berbagai usia dari yang muda hingga yang tua bahkan lanjut usia.Seorang pengemudi harus memiliki surat ijin mengemudi alias SIM yang menjadi indikator bahwa orang tersebut lolos standar untuk mengemudi kendaraan di jalan raya. Seorang pengemudi harus dalam keadaan prima agar tidak membahayakan pengguna jalan yang lain serta mematuhi peraturan dan rambu-rambu lalu lintas.


Inilah Tanda-Tanda Orang Lanjut Usia Harus Berhenti Mengemudi


Orang lanjut usia bisa dikatakan kemampuan fungsi kognitif, koordinasi, penglihatan dan keterampilan lainnya menurun sejalan pertambahan umur, sehingga sangat rawan bila mengemudi. Namun, bukan berarti orang lanjut usia tidak boleh mengemudi sama sekali. National Highway Traffic Safety Administration memberikan tanda-tanda sebagai peringatan untuk orang lanjut usia yang harus berhenti mengemudi dan berikut tanda-tandanya :
  • Tersesat ketika menempuh rute yang belum diakrabi.
  • Muncul goresan dan penyok baru pada mobil
  • Ditilang karena melanggar lalu lintas
  • Mengalami kecelakaan mobil atau nyaris celaka.
  • Disarankan dokter untuk stop atau mengurangi mengemudi
  • Merasa kewalahan dengan tanda dan marking jalan
  • Mengemudi terlalu lambat atau terlalu cepat tanpa alasan yang jelas
Jadi, bila kalian memiliki tanda-tanda di atas lebih baik berhenti mengemudi agar membahayakan diri sendiri dan pengemudi lain. Sekian infonya moga bermanfaat ya.

Terima kasih sudah berkunjung :)

    Saturday, April 18, 2015

    Feng Shui Bentuk Badan

    Feng Shui Badan

    Feng Shui Bentuk Badan


    Bentuk badan tiap orang berbeda-beda ada gemuk kurus dan ideal, namun dalam ilmu feng shui bentuk badan bukan dilihat dari gemuk kurusnya tetapi lebih mendetail. Orang Cina mempercayai lima unsur sumber kehidupan yakni air, logam, tanah, kayu dan api. Kemudian, bentuk bentuk badan dalam ilmu fengshui dapat mencerminkan kelima unsur dengan berbagai kriteria sebagai berikut :

    Unsur Air 

    Tubuh berbentuk segitiga, atau tetes air mata. Rambut, mata, kulit gelap Ciri-ciri :
    • Tubuh bagian bawah lebih besar daripada tubuh bagian atas. 
    • Lingkar dada kecil, pinggang ramping, bokong besar 

    Unsur Logam

    Tubuh berbentuk jam pasir, berbentuk angka 8 atau X. Rambut, mata atau kulit warna muda. Ciri-ciri:
    • Bahu dan pinggul seimbang, dan torso besar 
    • Pinggang ramping dan tungkai berbentuk 
    • Struktur tulang kecil atau halus 

    Unsur Tanah

    Bentuk kokoh, bujur sangkar, atau H,O, atau apel. Rambut mata atau kulit warna cokelat atau keemasan. Ciri-ciri :
    • Pinggul dan bahu seimbang, torso bulat atau segi empat 
    • Berat paling banyak di dada, tubuh bagian tengah, perut, pinggul turun 
    • Leher cukup jenjang, lengan bagian atas besar, tungkai ramping atau berbentuk, atau struktur tulang kuat

    Unsur Kayu

    Tubuh lurus, bentuk persegi panjang bentuk huruf I atau tiang. Warna rambut keabuan, mata atau kulit warna zaitun. Ciri-ciri :
    • Bahu dan pinggul seimbang dan torso lurus 
    • Ada sedikit atau tidak ada lekukan 
    • Kaki ramping dan bokong rata 

    Unsur Api

    Bentuk V atau kerucut terbalik. Rambut, mata atau kulit kemerahan. Ciri-ciri:
    • Tubuh bagian atas lebih besar daripada tubuh bagian bawah 
    • Dada lebar dan bokong rata

    Sekarang setelah membaca kriteria-kriteria di atas, unsur yang mana kah bentuk tubuh kalian ? Kalau saya sih unsur air. Sekian infonya moga bermanfaat ya.
      Terima kasih sudah berkunjung :)